Resep Udang Pedas By Madam Kopi Oh

Resep Udang Pedas By Madam Kopi Oh

TOTAL WAKTU: 25 MENIT

Bahan – bahan:

  • 4 daun bawang, potong – potong
  • 2 cabe merah segar
  • 2 siung bawang putih, kupas
  • ½ ikat daun peterseli
  • datar segar
  • 1 sendok makan minyak goreng Sinolin
  • 2 tomat matang sedang
  • 12 udang beku mentah,
  • yang belum dikupas
  • sari dan jus dari 1 lemon yang
  • sudah dicuci bersih (bersih dari
  • lilin pada kulitnya)
  • garam dan lada hitam yang baru ditumbuk

CARA PENYAJIAN:

Iris miring bawang bombay dan cabe segar, lalu potong halus bawang putih dan peterseli (sisakan daunnya untuk nanti). Masukkan semuanya ke dalam penggorengan atau wajan di atas api sedang dengan minyak goreng Sinolin lalu goreng selama sekitar 3 menit, atau sampai melunak dan mulai menjadi coklat. Parut kasar tomat, untuk membuang kulitnya, dan masak lagi selama 2 menit, aduk terus.

Tambahkan udang beku, dan goreng selama 7 sampai 10 menit, atau sampai berwarna merah muda, matang merata dan menjadi panas. Potong kasar daun peterseli dan tambahkan ke wajan bersamaan dengan sari dan jus dari lemon, lalu bumbui dan aduk rata. Sajikan segera, dengan sepotong roti kering untuk menyendok jus yummy-nya, bersama dengan salad hijau segar di sampingnya.



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *