Fusilli al Forno dengan Daging Sapi dan basil oleh Dapur Sinolin

Fusilli al Forno dengan Daging Sapi dan basil oleh Dapur Sinolin

Waktu persiapan: 10 menit

Waktu memasak: 35 menit

BAHAN:

  • 30 ml minyak goreng Sinolin
  • 500 gr daging sapi
  • 170 gr pasta fusilli
  • 3 siung Bawang putih
  • ½ Bawang bombay, dipotong
  • 2 buah tomat, potong-potong
  • 1 cup Bayam
  • 10 gr Basil
  • 1 sdm cuka
  • 110 gr Mozzarella Cheese, diparut
  • 2 sdm Gula
  • 1 sdt garam

PETUNJUK:

  1. Dalam panci sedang tambahkan 1 liter air, minyak goreng Sinolin, garam tutup lalu didihkan dengan api besar.
  2. Sesaat air mendidih, tambahkan pasta fusilli ke dalam panci aduk-aduk dn masak untuk 10-12 menit hingga al dente, setengah masak tetapi masih sedikit keras di gigit. Ambil 200 ml air pasta, sisihkan. Angkat pasta dan tuang dalam mangkuk yang berisi air dingin, untuk menghentikan proses pemasakan berlanjut. Tiriskan dan beri cipratan minyak agar tidak lengket. Sisihkan.
  3. Panaskan minyak goreng Sinolin pada wajan besar diatas api sedang. Saat minyak sudah panas, tambahkan daging aduk-aduk hingga mengeluarkan cairan. Tambahkan garam dan lada, aduk kembali. Masak daging untuk 20-25 menit atau sampai daging mulai melunak. Buang cairan yang ada pada daging.
  4. Tambahkan bawang bombay, bawang putih, bubuk cabai, garam lalu aduk secara merata, tumis selama 5 menit hingga mengeluarkan aroma harum.
  5. Tambahkan kaldu pasta, tomat, cuka, gula, jus tomat, aduk-aduk dan masak hingga kaldu menyusut.
  6. Saat kaldu menyusut, tambahkan bayam, pasta dan aduk rata masak selama 3 menit lalu angkat.
  7. Siapkan mangkuk, tuang pasta lalu ratakan dan beri parutan keju mozzarella di atasnya.
  8. Pindahkan campuran pasta ke loyang 8×8 inci atau 9×13 inci, lalu taburkan keju mozzarella diatasnya. Panggang di bagian tengah oven sampai keju meleleh dengan suhu 200 C dan bagian atasnya berwarna keemasan, selama 4-5 menit.
  9. Bagilah fusilli al forno antara piring dan robek daun basil.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *