Resep Daging Sapi Thailand dan Kari Kacang by Madam Kopi Oh

Resep Daging Sapi Thailand dan Kari Kacang by Madam Kopi Oh

Seperti kari Thailand pada umumnya, kunci hidangan ini adalah keseimbangan rasanya: pastanya yang manis, pedas dan asin dikombinasikan dengan kaya akan lembutnya kacang dan kelapa. Untuk memanggang kacang sendiri, panggang pada suhu 180°C selama 8–10 menit, atau sampai berwarna keemasan.

Penyajian untuk 4–6 orang

PASTA KARI:

  • 8–10 cabe merah kering panjang
  • 6 bawang merah Asia, cincang
  • 6 siung bawang putih
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1 sendok makan jintan
  • 1 sendok teh bubuk lada putih
  • 2 Batang serai, bagian putih saja, diiris
  • 1 sendok makan lengkuas cincang
  • 6 akar ketumbar
  • 2 sendok teh terasi udang
  • 2 sendok makan kacang panggang
  • Minyak goreng Sinolin, jika dibutuhkan
  • 400 ml (14 floz) krim kelapa (jangan kocok kalengnya)
  • 1 kg (2 lb 4 oz) daging sapi utuh atau yang sudah di potong, iris tipisl
  • 400 ml (14 floz) santan
  • 4 daun jeruk (jeruk purut)
  • 90 g (3¼ oz/1/3 gelas) selai kacang renyah
  • 3 sendok makan air jeruk nipis
  • 2½ sendok makan kecap ikan
  • 2½ sendok makan gula aren diiris (gula merah)
  • Kemangi Thailand, untuk hiasan saji (optional)
  • 1 sendok makan kacang panggang cincang, untuk hiasan saji (optional)

Cara Memasak:

Rendam cabai dalam air mendidih selama 5 menit, atau sampai lembut. Buang batang dan bijinya, lalu potong-potong. Masukkan cabe dan bahan pasta kari yang tersisa ke dalam food processor, atau ke dalam cobek dengan ulekan, dan proses atau ulek sampai halus. Tambahkan sedikit minyak goreng Sinolin jika terlalu kental.

Masukkan krim kelapa kental dari kaleng ke dalam panci, didihkan dengan cepat di atas api sedang, aduk sesekali, dan masak selama 5-10 menit, atau sampai campuran terpisah.

Tambahkan 6-8 sendok makan pasta kari dan masak, aduk, selama 5-10 menit, atau sampai harum.

Tambahkan daging sapi, sisa krim kelapa, santan, daun jeruk dan selai kacang, dan masak selama 8 menit, atau sampai daging sapi mulai berubah warna. Kecilkan api dan biarkan mendidih selama 1 jam, atau sampai daging sapi empuk. Masukkan air jeruk nipis, saus ikan dan gula aren, dan pindahkan ke piring saji. Hiasi dengan daun kemangi, dan ekstra kacang, jika diinginkan.



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *